NEWS
DETAILS
Kamis, 18 Jan 2018 17:00 - Honda Revo Club Jakarta

Jakarta, 18 Januari 2018 - Honda CRF150L baru diperkenalkan beberapa bulan yang lalu sudah menjadi incaran para 'penggaruk tanah' yang haus mamacu adrenalin di trek off road, ini spek terlengkap dan harganya. 

Honda CRF150L dilengkapi dengan suspensi Showa yakni Long Travel Inverted Front Fork dengan suspensi inverted terbesar di kelasnya berukuran diameter pipa 37mm dan panjang stroke 225mm, dengan tampilan menjadi semakin gagah dan berkelas dengan adanya gold color anodize pada tabung suspensi.

Suspensi belakang dilengkapi dengan sistem Pro-link untuk memberikan jarak main (travel axle)  210mm untuk pengendalian terbaik dan stabil di berbagai kondisi jalan. Model ini juga dilengkapi dengan alumunium wheel yang ringan dan kekuatan optimal, ban dan velg yang besar, 21” front tire dan 18” rear tire, serta ban dual purpose yang dapat diandalkan siap berpetualang di segala medan.

Dengan Wavy Disc Brake, All New Honda CRF150L menghadirkan pengereman optimal melalui penyematan rem cakram depan wavy depan 240mm dan belakang 220mm yang lebih besar di kelasnya.

Untuk melengkapi gaya saat berkendara, AHM turut hadirkan custom parts berupa Excel Rim berwarna hitam untuk velg depan dan belakang dan juga Honda Genuine Accessories (HGA) berupa Bar Pad, Heel Guard, Skid Plate dan Rear Rack yang tersedia dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp 100.000,- hingga Rp 850.000,- .

(Foto : Fd)

Sementara itu untuk menunjang gaya pengendara yang berani untuk memacu adrenalin tersedia Apparel Honda yakni Honda CRF Jersey & pants, Honda CRF Helmet, Knee & Elbow Protector, Honda CRF Printing Glove dan Honda CRF Snapback yang tersedia dalam 2 warna Merah dan Hitam dengan kisaran harga HET Rp 95.000,- hingga Rp 750.000,.

All New Honda CRF150L tersedia dengan warna Extreme Red dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp 31.800.000,-. Target model ini 35.000 unit per tahun. (sumber www.astra-honda.com)

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK