NEWS
DETAILS
Kamis, 17 Aug 2017 00:17 - Honda Revo Club Jakarta

 

Jakarta, 17 Agustus 2017 - Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para Pahlawan, karena sebuah Kemerdekaan yang diperjuangkan dengan darah dan air mata.

Hari ini 72 tahun yang lalu bapak bangsa Sang Proklamator “Soekarno-Hatta”, telah memproklamirkan kemerdekaan Bangsa Indonesia dari tangan penjajah.

Sekarang tinggal kita yang menikmati sebuah perjuangannya, harus memaknainya dengan mengisi Kemerdekaan. Sebagai bikers, memaknai kemerdekaan  dengan memberikan sumbangsih dan kontribusi yang positif.

Selain itu kita memberikan kegiatan bermanfaat untuk diri sendiri dan orang lain, seperti halnya dengan touring. Bu?an hanya mencapai tujuan dan menikmati alam sekitar, terlebih menikmati sejarah perjuangan bangsa.

Ketika ditanya broadcastan whatsapp tentang Makna Kemerdekaan, bunda Monique selaku Pendiri Club Auto Revo Salatiga (CARES) berpendapat.

"Kalo menurut pendapat pribadi saya sih.. contoh kecil kalo kita touring sesekali agendakan ketempat bersejarah. Salah satunya dengan berkunjung dan mendatangi rumah sewaktu pengasingan Soekarno yang berada di Bengkulu." kata bunda Monique

Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia ke 72 tahun, Merdeka Bangsanya Sejahtera Rakyatnya

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK